Selamat Datang di Situs Resmi Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu. Wilayah Bebas dari Korupsi. Melayani sepenuh hati, Kawasan Zona Integritas, Wilayah Bebas dari Korupsi, bersih dan melayani >>>> Kecewa dengan Kinerja Pengadilan....? Adukan Masalah Anda..!!! Pengaduan Anda Dijamin Peraturan Mahkamah Agung Nomor 9 Tahun 2016 Tentang Pedoman dan Penanganan Pengaduan (Wishleblowing System) Di Mahkamah Agung dan Badan Peradilan Yang Berada di Bawahnya.

PTA Bengkulu Gelar Acara Perpisahan dan Pengantar Tugas Wakil Ketua PTA Bengkulu

IMG_8273.png

Rabu, 28 Januari 2026  - Pengadilan Tinggi Agama (PTA) Bengkulu menggelar acara perpisahan dan pengantar tugas Wakil Ketua PTA Bengkulu, Drs. Wahyudi, S.H., M.H., yang akan mengemban amanah baru sebagai Ketua PTA Maluku Utara.

Acara berlangsung dengan khidmat dan penuh haru. Kegiatan ini dihadiri oleh Pimpinan, para Hakim Tinggi, Ibu-Ibu DYK, seluruh pegawai PTA Bengkulu, serta Ketua, Wakil Ketua, dan Hakim Pengadilan Agama se-wilayah PTA Bengkulu.

IMG_8322.png

Dalam kesempatan tersebut, keluarga besar PTA Bengkulu yang diwakili oleh Drs. Sultoni, M.H., Hakim Tinggi PTA Bengkulu, menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas dedikasi, pengabdian, serta kontribusi yang telah diberikan Drs. Wahyudi, S.H., M.H. selama bertugas di PTA Bengkulu.

Keluarga besar PTA Bengkulu mengucapkan selamat jalan dan selamat bertugas di tempat yang baru. Semoga senantiasa diberikan kelancaran, kesehatan, dan kesuksesan dalam mengemban amanah sebagai Ketua PTA Maluku Utara.

*