Selamat Datang di Situs Resmi Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu. Wilayah Bebas dari Korupsi. Melayani sepenuh hati, Kawasan Zona Integritas, Wilayah Bebas dari Korupsi, bersih dan melayani >>>> Kecewa dengan Kinerja Pengadilan....? Adukan Masalah Anda..!!! Pengaduan Anda Dijamin Peraturan Mahkamah Agung Nomor 9 Tahun 2016 Tentang Pedoman dan Penanganan Pengaduan (Wishleblowing System) Di Mahkamah Agung dan Badan Peradilan Yang Berada di Bawahnya.

PTA Bengkulu Dorong Pembangunan Gedung PA Muko-Muko Berintegritas dan Tepat Waktu

 

berita 241025.jpg

Bengkulu, 23 Oktober 2025 — Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Agama (PTA) Bengkulu bersama Sekretaris PTA Bengkulu memberikan dukungan dan arahan kepada Ketua Pengadilan Agama (PA) Muko-Muko beserta jajarannya terkait pelaksanaan pembangunan gedung kantor PA Muko-Muko.

Dalam arahannya, Wakil Ketua dan Sekretaris PTA Bengkulu menekankan pentingnya pelaksanaan pembangunan dengan penuh integritas, kepatuhan terhadap aturan, serta komitmen terhadap kualitas. Keduanya berharap agar seluruh tahapan kegiatan berjalan transparan dan akuntabel sesuai ketentuan yang berlaku.

Ketua PA Muko-Muko dan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) PA Muko-Muko juga diharapkan untuk secara berkala menyampaikan laporan perkembangan (progress report) kepada PTA Bengkulu sebagai bentuk monitoring dan tanggung jawab atas pelaksanaan kegiatan.

berita 241025

 

Sekretaris PTA Bengkulu dalam arahannya berharap PA Muko-Muko dapat memperoleh konsultan perencana, kontraktor, serta konsultan pengawas yang bersih dan berkualitas, sehingga pembangunan dapat selesai tepat waktu, tanpa kendala berarti, dan tetap sesuai aturan. Beliau juga menegaskan bahwa proses lelang proyek agar segera dilaksanakan setelah DIPA Tahun 2026 diterima, sedangkan untuk belanja modal Tahun 2025, PA Muko-Muko diminta segera mengajukan permohonan usul Pokja melalui aplikasi secara berjenjang agar dapat diproses dan diteruskan sesuai mekanisme yang berlaku.

Sebagai bentuk pengawasan aktif, PTA Bengkulu selaku kawal depan Mahkamah Agung akan membentuk Tim Monitoring dan Evaluasi (Monev) yang bertugas melaksanakan pengawasan terhadap pembangunan lanjutan gedung kantor PA Muko-Muko. Tim ini diharapkan dapat memastikan agar seluruh tahapan pembangunan tahun 2025 hingga 2026 berjalan lancar, tepat mutu, dan tepat waktu.

Dengan sinergi dan komitmen bersama antara PTA Bengkulu dan PA Muko-Muko, diharapkan pembangunan gedung kantor yang representatif dan berkualitas dapat segera terwujud demi peningkatan pelayanan kepada masyarakat pencari keadilan.

~