Selamat Datang Di Situs Resmi Pengadilan Tinggi Agama Bengkulu. Wilayah Bebas dari Korupsi. Melayani sepenuh hati, Kawasan Zona Integritas, Wilayah Bebas dari Korupsi, bersih dan melayani >>>> Kecewa dengan Kinerja Pengadilan....? Adukan Masalah Anda..!!! Pengaduan Anda Dijamin Peraturan Mahkamah Agung Nomor 9 Tahun 2016 Tentang Pedoman dan Penanganan Pengaduan (Wishleblowing System) Di Mahkamah Agung dan Badan Peradilan Yang Berada di Bawahnya.

Alhamdulillah, PA Bengkulu dan PA Curup Raih Akreditasi Dengan Nilai A Excellent

akreditasi pa bklakreditasi PA Curup

Sesuai dengan berita yang dirilis di website PTA Bengkulu pada hari Kamis (12/07) dengan judul "PA Bengkulu dan PA Curup Memburu SAPM" akhirnya membuahkan hasil. Tidak tanggung-tanggung, kedua PA ini meraih akreditasi dengan nilai A excellent.

Menurut info yang dikirim dari arena penyerahan akreditasi di Balikpapan Kalimantan Timur, Ketua PA Bengkulu Johan Arifin dan Ketua PA Curup Ahmad Nasuha nampak gembira menerima akreditasi dari Ketua MA YM Hatta Ali. Senyum manis dan tebar pesona pun mewarnai wajah keduanya. Jalannya pun tidak goyang lagi, tapi sudah bisa langkah tegap. Begitu gembiranya, Ketua PA Curup Ahmad Nasuha berjanji akan mengadakan syukuran besar-besaran sebagai ungkapan apresiasi kinerja hakim dan pegawai serta staf dan honoror PA Curup selama ini.

Bagi kami yang tinggal di Bengkulu maupun teman-teman di PA Curup dan teman-teman di PA sewilayah PTA Bengkulu turut bergembira dan senang atas apa yang ditorehkan PA Bengkulu dan PA Curup.

Ketua SAPM PTA Bengkulu H. Sudarmadi menyampaikan rasa gembiranya serta syukur atas apa yang diraih PA Bengkulu dan PA Curup. Dirinya bersama tim yang selama ini melakukan pendampingan dalam proses SAPM tidak bosan-bosannya memberikan masukan untuk meraih akreditasinya. Akhirnya, usaha tersebut berbuah manis. Akreditasi dengan nilai A excellent dapat diboyong ke bumi rafflesia.

“Selamat dan sukses semoga berkah, PA Bengkulu dan PA Curup memang ok,” begitu ungkapan H. Sudarmadi menanggapi penyerahan akreditasi tersebut.

Hal senada juga disampaikan H. Rusdi. Menurutnya, keberhasilan PA Bengkulu dan PA Curup dalam meraih akreditasi dengan nilai A excellent tidak terlepas dari kerjasama yang baik selama ini. Dirinya berharap, semoga PA Bengkulu dan PA Curup semakin baik lagi pada masa yang akan datang.

“PA Bengkulu dan PA Curup hebat, selamat,” ujar H. Rusdi memuji.

Sementara itu, Ketua PTA Bengkulu H. Pelmizar menyampaikan ungkapan syukur serta rasa haru dan gembira menyaksikan penyerahan akreditasi tersebut. Orang nomor satu di PTA Bengkulu ini berharap pelayanan PA Bengkulu dan PA Curup terhadap masyarakat pencari keadilan semakin baik pada masa yang akan datang.

“Syukur alhamdulillah, apa yang dicita-citakan selama ini berhasil. Akreditasi dengan nilai A excellent dapat diraih. Semoga PA Bengkulu dan PA Curup semakin baik dalam melayani masyarakat pencari keadilan,” ujar H. Pelmizar berharap.

Akhirnya, dari lubuk hati yang paling dalam kami ucapkan selamat dan sukses buat PA Bengkulu dan PA Curup yang telah berhasil menorehkan prestasi meraih akreditasi dengan nilai A excellent.

Jangan lupa ya, ditunggu syukurannya.